Tren Terkini untuk Tampil Glamor ala Nicola Coughlan

Perhiasan menjadi elemen pemanis bagi setiap orang. Kehadiran perhiasan memiliki ragam pilihan, mulai dari elemen material yang dikenakan hingga jenis bebatuan yang disematkan. 

 Sebagai salah satu merek perhiasan ikonis, Tiffany & Co. sebagai salah satu merek perhiasan yang telah hadir sejak tahun 1837 dan berhasil konsisten menghadirkan model-model perhiasan yang inovatif, menghasilkan produk berkualitas dan memiliki kesempurnaan desain yang menjanjikan, sukses menjadi promadona para perempuan di seluruh dunia. 

Memiliki lebih dari 300 toko retail di seluruh dunia, maka kali ini Tiffany & Co. baru-baru ini merayakan hari jadi ke-150 tahun kehadirannya di Harrods, London.

Nicola Coughlan tampil menawan dengan koleksi perhiasan

Menggandeng Nicola Coughlan, tampilannya begitu memesona dalam balutan dress ruffle bernuansa biru. Bahkan, penampilannya kian glamor dengan sematan perhiasan terkini yang bisa jadi tren menarik di masa mendatang.

Pada kesempatan ini, Nicola Coughlan mengenakan koleksi dari Tiffany &Co. sapphire dan diamond pendant, anting, dan kalung Tiffany Victoria tennis bracelet. 

Untuk kalung pendant disertai batu sapphire 23 carat disertai berlian disekilingnya menjadi salah satu aksesori yang menjanjikan dan glamor, dengan konsep modern namun tetap bisa dikenakan sepanjang masa.

Pelengkap gaya yang sempurna

Selain itu, ada pula Tiffany Victoria tennis bracelet disertai platinum, lengkap dengan sentuhan berlian disekelilingnya yang juga akan sempurna untuk melengkapi penampilanmu kala pesta ataupun acara kasual. 

Koleksi lainnya yang menarik perhatian adalah cincin platinum dengan batu saphire dari Sri Lanka 11 carat disertai berlian yang mengelilingi batu tersebut. Ketiga perhiasan ini menghadirkan statement yang penuh aksi.

Related Posts

Tutorial Cara Pakai Dasi untuk Acara Kasual Sampai Formal

Dasi menjadi aksesori penunjang fashion yang memberikan look profesional. Salah satunya bentuk dasi lurus yang banyak digunakan pada setelan jas.  Dasi juga dapat menjadi cerminan dari karakteristik seseorang….

Cara Menggunakan Hijab Segi Empat dari Model Klasik Sampai Modern

Penampilan hijab yang monoton bisa membuat penampilan terkesan membosankan. Namun, banyak kreasi yang bisa kita ciptakan, seperti dari hijab segi empat. Hijab segi empat merupakan pilihan yang…

Gaun Pengantin Fenomenal Rancangan Hian Tjen

Berturut-turut para selebritas menikah dengan gaun pengantin rancangan desainer bridal Hian Tjen yang fenomenal dari Chelsea Olivia sampai terbaru Maudy Ayunda dan Sabrina Chairunnisa. Berturut-turut kita diperlihatkan gaun pengantin…

Gaya Sporty Jeon Somi dalam Balutan Koleksi Fashion Terkini

Jeon Somi menjadi salah satu Kpop yang bergabung dalam YG Entertainment. Pesonanya kian gemilang, tak hanya di bidang musik, namun ia juga banyak dilirik oleh jenama fashion ternama. …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *